Senin, 21 Januari 2013
Kelompok Islam Mali Lebih Kuat Dari Perkiraan
Tentara Prancis di Mali dikejutkan oleh serangan kuat kelompok Islam Mali, mereka mencoba menguasai pusat kota. Asisten Presiden Francois Hollande mengakui bahwa kelompok militan tersebut memiliki perlengkapan, persenjataan, dan tentara terlatih yang lebih baik, hal itu lebih dari yang mereka duga.
Serangan yang terjadi kepada kami menandai betapa modern perlengkapan mereka dan kemampuan untuk menggunakannya, menurut seseorang merujuk kepada serangan yang melanda helikopter French Gazelle.
Helikopter dipaksa untuk melakukan pendaratan darurat dan pilot Lieutenant Damien Boiteux tewas karena luka tembak. Helikopter tersebut jatuh dalam serangan kepada salah seorang kelompok Islam yang berjalan-jalan secara beriringan di antara kota Mopti dan Sevare di pusat kota Mali.
Awalnya, mereka muncul seperti kerumunan orang yang yang sedang berjalan-jalan menggunakan Toyota mereka dengan beberapa senjata, tambah pejabat tersebut. Tetapi mereka menunjukkan bahwa diri mereka diperlengkapi dengan baik, dipersenjatai dengan baik, dan terlatih dengan baik.
Pejabat Prancis percaya bahwa kelompok Islam tersebut memperoleh banyak senjata dari kerusuhan tahun lalu, ketika senjata-senjata tersebut dikirimkan untuk pemberontakan guna menggulingkan diktator Libya, Moamer Kadhafi.
Pada saat di Libya, mereka mengambil peralatan yang modern dan canggih, dan itu jauh lebih kuat dan efektif dari yang bisa kami bayangkan, tambah seorang sumber.
Kata terpenting saat ini adalah Afrikanisasi yang berarti penyebaran tentara Afrika secara cepat. Begitulah sebutan untuk keadaan tersebut, dan sekarang, tergantung pada orang-oranng Afrika untuk mengembalikan integritas Mali, tutur pejabat itu.
Atas apa yang terjadi, Prancis percaya bahwa kelompok Islam akan menguasai kota-kota utama di utara seperti: Kidal, Timbuktu, dan Gao yang merupakan sasaran pemboman intensif yang dilakukan pesawat tempur Perancis pada Minggu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mudah - mudahan Artikel ini bermanfaat..
dan jangan lupa komentar dan like nya.. ^_^